Mungkin Anda heran mengapa ada orang yang terlihat lebih tua dari usianya dan ada yang tetap terlihat seperti berusia 20 tahun meski usianya sudah 25 tahun. Sebuah studi yang dilakukan peneliti dari Monash University, Australia, mengungkapkan sebabnya. Menurut mereka, makanan yang kita santap setiap hari juga amat menentukan keberhasilan kita untuk menjaga kondisi kulit agar tetap kenyal dan sehat. Selain menyebabkan penuaan, banyak makanan yang membuat kulit lebih cepat mengalami peradangan (inflamasi) dan kanker kulit. Meski baru bersifat studi permulaan, tak ada salahnya kita mulai mencermati asupan makanan yang dikonsumsi.
Tak cuma menyehatkan, makanan berikut juga bisa mendukung usaha Anda mempertahankan kulit dalam kondisi prima:
- Lemak keseluruhan
- Lemak tak jenuh
- Minyak zaitun
- Ikan
- Lemak susu dan produk olahan susu
- Telur
- Kacang-kacangan
- Sayuran hijau
- Gandum utuh
- Buah-buahan, terutama yang kaya zat antioksidan, seperti apel, dan keluarga beri.
- Teh
- Air putih
- Makanan yang mengandung zinc
Selain rokok, jangan biarkan kulit terlihat cepat menua karena sering mengonsumsi makanan berikut:
- Lemak jenuh
- Daging merah
- Produk olahan susu yang kaya lemak
- Soft drink
- Cakes
- Kentang
- Butter dan margarin
nah tinggal pilih...mo baby face or babi face......:)
sumber : kompas
No comments:
Post a Comment